Apa itu booklet, papan bimbingan dan biblioterapi ya?
Assalamu'alaikum teman-teman, kembali lagi di blog natasya yang dimana saya akan memberikan pengetahuan saya tentang booklet, papan bimbingan dan biblioterapi. Pasti teman-teman belum ada yang tau kan, yuk disimak biar teman-teman semua tauπ.
Booklet ini media pembelajaran yang memadukan konsep buku, leaflet, dan buku saku yang berukuran kecil atau tippis, booklet juga merupakan media untuk menyampaikan pesan-pesan dalam bentuk buku, baik berupa tulisan maupun gambar.
Booklet dikembangkan sebagai bentuk inovasi dalam membuat media pembelajaran agar dalam memahami materi pembelajaran lebih efektif dan efisien, booklet juga salah satu yang dapat membantu dan mempermudah konselor dalam proses konseling.
Papan bimbingan adalah papan yang digunakan untuk memberikan segala informasi yang diperlukan dalam kegiatan bimbingan, Papan Bimbingan ini memberikan berbagai informasi secara tertulis dan bertujuan untuk memberi pemahaman terhadap diri sendiri,seperti dari informasi terkini yang disediakan oleh guru pembimbing, tanpa harus bersusah payah untuk mencari informasi-informasi tersebut. Jadi, untuk mengetahui berbagai informasi tentang bimbingan dan konseling bisa melalui materi yang ada di papan bimbingan.
Pada umumnya papan bimbingan terbuat dari tripleks, styrofoam ataupun whiteboard.
biblioterapi adalah suatu pemberian bantuan atau pertolongan psikologis dengan menggunakan buku. Bibliotherapy sering disebut juga terapi membaca, yaitu prosesnya seseorang yang mengalami masalah dan diminta membaca buku-buku yang bersifat membantu dirinya dan memotivasi agar mempercepat penyembuhan. Membaca mengenai kesulitan orang lain yang sama dengan mereka, dapat memberikan kesadaran dan pemahaman terhadap masalah yang dihadapinya.
Biblioterapi ini juga berfungsi Untuk meningkatkan pemahaman tingkah laku atau motivasi diri ,Untuk membentuk kejujuran diri ,Untuk menunjukkan jalan menemukan jati diri dan minat lain ,Untuk ketahanan emosi dan tekanan mental ,dan untuk menunjukan bahwa dia bukan satu satunya orang yang mempunyai masalah.
Bagaimana teman teman menarik tidak?
Jika teman teman ad yang ingin ditanyakan boleh komen di kolom komentar ya.
Terimakasih π
Komentar
Posting Komentar